3 Contoh Paragraf Pertentangan berserta Pengertiannya Terbaru

bahasa--indonesia.blogspot.com - Contoh Paragraf Pertentangan – Paragraf pertentangan adalah salah stau jenis pengembangan dari paragraf eksposisi.  Paragraf ini merupakan paragraf yang berisiskan sebuah informasi dengan gagasan utamanya dijelaskan dengan cara membandingkan satu hal dengan hal lainnya. pada paragraf pertentangan hanya membandingkan dua hal yang bertentangan atau bertolak belakang. Ada beberapa kata yang digunakan dalam menulis paragraf pertentangan, yaitu biarpun, walaupun, berbeda, berbeda dengan, akan tetapi, sebaliknya, melainkan, namun, dan meskipun begitu. Berikut ini adalah Contoh Paragraf Pertentangan. 

Contoh Paragraf Pertentangan Terbaru

Contoh 1. Contoh Paragraf Pertentangan

Manggis adalah salah stau buah yang populer di masyarakat Indonesia. apalagi dengan adanya penemuan bahwa kulit manggis memiliki banyak manfaat bagi kebutuhan tubuh manusia manggis menjadi lebih populer lagi. Ukurannya yang sedang dan manis membuat banyak yang menyukai buah ini. Meskipun terkadang banyak yang “tertipu” oleh buah manggis. Luarnya yang bagus ternyata isi di dalamnya busuk. Akan tetapi, rasanya menurut sebagian orang sangat enak dan tidak ada bandingannya. Meskipun biji buah ini juga terasa pahit bila tergigit tidak mengurangi manfaat dari si buah manggis. Namun, berbeda dengan buah durian yang manis dengan bau yang menyengat ini. Meskipun, buah ini snagat manis tetapi banyak orang yang tidak mengonsumsi buah durian karena baunya yang sangat menyengat. Berbeda dengan buah manggis. Jika buah manggis memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan, lain halnya dengan buah durian. Untuk beberapa hal durian tidak dapat dikonsumsi banyak-banyak. Orang yang memiliki darah tinggi dan sakit maag disarankan untuk tidak mengkonsumsi buah ini banyak-banyak. Karena akan berakibat yang tidak baik untuk kesehatan.


Contoh 2 Contoh Paragraf Pertentangan

Kehidupan masyarakat di pedasaan sangatlah nyaman dan tenang. Suasananya yang masih asri sangat membantu pikiran dan perasaan menjadi lebih tenang dari kondisi penat. Selain lingkungannya  yang tenang, masyarakatnya atau penduduk desa juga lebih ramah dan baik. Ikatan kekeluargaan yang terjalin di pedesaan masih sangat terasa dan terjalin dengan sangat erat. Ikatan yang sangat erat dan kuat itu terbukti dengan masih adanya kerja sama, gotong royong, karang taruna, kegiatan siskamling di malam hari, dan lain sebagainya. Lain halnya dengan kondisi di perkotaan. Jika di pedesaan terasa sangat nyaman dan tenang, sebaliknya kondisi di perkotaan sangatlah padat dan kurang nyaman. Hidup di kota tidaklah sama dengan hidup dipedesaan. Walaupun, penghasilan yang dapat diraih di kota lebih besar daripada di desa. Namun, seringkali orang yang pulang dari kota justru karena stres dan tidak kuat dengan beban kerja yang sangat besar. Selain itu, kehhidupan yang individualisme yang sangat tinggi mengakibatkan sering terjadi kekerasan yang kelewat batas. Karena ketidakpedulian satu sama lain. mereka seakan apatis atau acuh tak acuh dengan apa yang terjadi di sekitarnya. Bahkan mereka terkesan menjauhkan diri mereka sendiri dari orang lain. walaupun demikian, masih banyak penduduk desa yang sengaja atau mau tak mau untuk mencari pekerjaan di kota karena hasil yang ditawarkan lebih besar daripada di desa. 


Contoh 3 Contoh Paragraf Pertentangan

Permainan zaman dahulu sangatlah berbeda dengan permainan zaman sekarang. Zaman dahulu, permainan selalu membutuhkan teman. Mereka selalu bermain bersama-sama. Ada banyak permainan yang harus dimainkan secara bersama-sama, yaitu petak umpet, kasti, gobak sodor, perang-perangan, sepak bola, dan main lompat karet. Permainan-permainan itu hanya bisa dimainkan oleh lebih dari satu orang. Dengan kata lain permainan-permainan itu tidak dapat dimainkan jika dalam posisi sendirian. Permain-permainan itu juga dapat membuat anak-anak menjadi lebih aktif, saling mengenal, dan belajar bekerja sama. Namun, berbeda dengan permainan anak zaman sekarang. Mereka justru lebih tertarik dengan permainan yang membuat mereka tidak aktif dalam kehidupan mereka. Banyak dari anak-anak yang lebih tertarik untuk memainkan game online di rumah masing-masing. Hal itu jelas membuat anak menjadi tidak bersosiliasi dan cenderung menutup diri, bahkan tidak sehat. Karena anak akan malas untuk bergerak. Orangtua dan guru selalu mengingatkan akan dampak yang di akibatkan oleh permainan game online. Walaupun begitu, tetap saja anak-anak merasa mereka lebih nyaman dengan permainan masa kini. 

Demikian penjelasan tentang Contoh Paragraf Pertentangan. Diharapkan penjelasan dan contoh-contoh di atas dapat menjadi referensi kalian dalam menyelesaikan tugas dari sekolah. Jangan lupa kunjungi blog kami di bahasa--indonesia.blogspot.com ya. Ada banyak sekali artikel bermanfaat lainnya yang bisa kalian jadikan referensi belajar. Semoga bermanfaat. Terima kasih, 

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : 3 Contoh Paragraf Pertentangan berserta Pengertiannya Terbaru