Contoh Teks Diskusi Tentang Internet dan Teknologi Terbaru

bahasa--indonesia.blogspot.com - Contoh Teks Diskusi Tentang Internet dan Teknologi – Seperti yang kita ketahui bahwa teks diskusi adalah teks yang memaparkan suatu masalah dengan disertai dengan alasan mendukung dan alasan menolak dari topik yang dibahas. Banyak topik yang dapat dijadikan bahan diskusi. Tujuan dari penulisan teks diskusi adalah untuk menemukan solusi dari perbedaan sudut pandang setiap orang. Dengan melakukan diskusi kita akan mengetahui banyak pemikiran dan sudut pandang yang berbeda satu sama lain. Selain menentukan topik, kita juga harus memperhatikan struktur yang harus ada di dalam sebuah teks diskusi. Struktur teks yang  harus ada dalam teks diskusi adalah judul, masalah, argumentasi pendukung dan menentang, dan simpulan.

Ada tiga cara menyusun teks diskusi, yiatu memilih topik diskusi, menuliskan paragraf pendahuluan, menuliskan paragraf isi, dan menuliskan paragraf penutup. Jika kita samakan dengan struktur teks maka, pendahuluan adalah gambaran masalah yang akan di bahas dalam diskusi, isi adalah isi dari argumentasi mendukung dna menentang, dan penutup berisi kesimpulan yang dapat diambil setelah proses diskusi/ proses pemaparan topik. Untuk lebih jelas, berikut adalah salah satu contoh teks diskusi tentang internet dan teknologi


Contoh Teks Diskusi Tentang internet dan teknologi


Internet dan Teknologi

Internet adalah seluruh jaringan komputer yang saling terhubung satu dengan yang lain menggunakan standar sistem global transmission control protokol atau internet protocol. Internet merupakan penghubung antar berbagai jenis komputer yang berada di seluruh dunia dengan segala perbedaan sistem operasinya maupun aplikasinya. Teknologi adalah metode ilmiah untuk mencapai tujuan praktis ilmu pengetahuan terapan (KBBI, 1990: 1158). Dari pendpaat lain juga mengatakan bahwa teknologi adalah proses yang meningkatkan nilai tambah, proses tersebut menggunakan atau menghasilkan suatu produk, produk yang dihasilkan tidak terpisah dari produk lain yang ada, dan karena itu menjadi bagian dari integral dari suatu sistem. Dengan kemajuan teknologi suatu bangsa akan menjadi atau semakin berkembang dengan cepat. Contohnya negara Jepang. Namun, banyak dampak positif dan dampak negatif yang dihasilkan oleh kecanggihan teknologi dan pemakaian internet. 

Banyak masyarakat yang beranggapan bahwa kecanggihan teknologi akan membawa suatu bangsa ketahap yang lebih baik. Perkembangan bangsanya, kemajuan negaranya, dan kecerdasan manusianya sendiri. Apalagi kemajuan teknoloi disatukan dengan akses internet, maka akan menjadi sebuah perpaduan yang dapat memudahkan seseorang bahkan negara mengetahui apapun yang tejadi di belahan dunia lainnya. Selain itu, dengan menggunakan teknologi suatu negara dapat membuat apa saja untuk kemajuan negaranya. Mulai dari pembuatan perlengkapan tempur, senjata, kendaraan, bangunan, dan kebutuhan lainnya. Bila dibandingkan dengan negara lain yang tidak memiliki kemajuan teknologi dan internet, kemajuan bangsanya akan lebih cepat dan yang tidak memiliki teknologi yang canggih akan semakin tertinggal. Keuntungan lain yang didapat adalah komunikasi jarak jauh menjadi semakin lancar dan semua hal seakan mudah untuk dapat dilakukan. 

Namun, banyak juga masyarakat yang berangkapan penggunaan internet dan kecanggihan teknologi membuat banyak perubahan yang tidak baik. Dengan kata lain teknologi dan internet juga memiliki dampak negatif yang perlu diperhatikan. Dengan kemajuan teknologi, suatu negara akan berusaha membuat segalanya menjadi praktis. Pembuatan robot dan alat-alat canggih lainnya. Dengan demikian akan banyak tenaga manusia yang tidak terpakai. Akibatnya, akan banyak terjadi pengangguran. Tidak hanya itu, keleluasaan dalam penyebaran informasi dalam hal apapun akan banyak menciptakan generasi plagiat, tingkat konsumsi yang tinggi karena banyaknya pasar online yang menjual segala kebutuhan, dan tingkat kiminalitis yang tinggi dan terselubung. 

Untuk menangkal dampak negatif penggunaan internet karena kecanggihan teknologi semkin meningkat adalah kesadaran masyarakat itu sendiri dalam menggunakannya. Diharapkan pohal orangtua tetap ikut berperan dalam mengawasi pemakaian internet oleh anak-anak.  Anak-anak berhak mendapatkan pengetahuan tentang kecanggihan teknologi dan internet secara global, namun harus tetap dalam pengawasan dan penggunaan yang sepantasnya. Kemajuan teknologi dan internet memang tidak dapat lepas dari sebuah negara. Karena itulah, pemerintah, masyarakat, orangtua, dan guru bekerja sama dalam mencegah dampak negatif dalam perkembangan teknologi dan internet.


Contoh teks diskusi tentang internet dan teknologi di atas diharapkan dapat emmbantu teman-teman dalam menyelesaikan tugas sekolah. Teks diskusi di atas sesuai dengan struktur teks yang ada dalam pembuatan teks diskusi. Terima kasih sudah membaca, semoga bermanfaat. Jangan lupa kunjungi blog kami di bahasa--indonesia.blogspot.com ya. Ada banyak sekali artikel lainnya yang membahas tentang materi bahasa Indonesia lainnya lho.

Artikel terkait:
1. Contoh teks diskusi tentang global warming terbaru

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Contoh Teks Diskusi Tentang Internet dan Teknologi Terbaru